Selasa, 02 Juli 2013

Assalamu'alaikum warohmatullahi wabarokatuh

Kolesterol memiliki 2 tipe yang bertentangan atau lebih dikenal dengan kolesterol jahat dan kolesterol baik. Kolesterol jahat atau disebut Low Density Lipoprotein (LDL) merupakan kolesterol berbahaya dalam tubuh, sedangkan Kolesterol baik sering disebut juga High Density Lipoprotein atau HDL.

HDL berfungsi untuk melawan LDL, kandungan kolesterol yang dibawa LDL akan diangkut oleh HDL untuk diproses dan diturunkan kadarnya. HDL berperan dalam mencegah terjadinya plak pada dinding pembuluh darah. Betapa pentingnya HDL dalam darah untuk membantu kadar kolesterol dalam tubuh.

Kadar HDL dalam darah dapat dinaikkan dengan berbagai cara, diantaranya adalah olahraga. Menurut penelitian Universitas Havard Olahraga aerobik ringan hingga berat bisa meningkatkan HDL 5-10%. Olahraga yang dilakukan adalah aerobik seperti jalan cepat, lari, bersepeda dan lainnya.

Dalam Archives of International Journal Medicine menyebutkan, Penyelidikan terhadap 3000 pria berusia menengah menyatkan bahwa lebih sering berolahraga dihubungkan dengan meningkatkan kadar HDL.

Bahkan dikatakan olahraga merupakan langkah yang paling efektif untuk meningkatkan kadar HDL. Lakukan 20 - 30 menit setiap hari untuk mendapatkan hasil maksimal.

Semoga bermanfaat, Terima kasih
Wassalamu'alaikum warohmatullahi wabarokatuh

0 komentar :

Posting Komentar