Minggu, 02 Juni 2013

Assalamu'alaikum warohmatullahi wabarokatuh

Kolesterol dalam darah menjadi salah satu faktor penentu timbulnya penyakit jantung. Kolesterol tinggi dapat menyebabkan penyakit jantung akibat adanya penumpukan plak. Plak ini timbul akibat penumpukan kolesterol yang terjadi secara perlahan-lahan.

Kolesterol yang sering menimbulkan timbulnya penyakit jantung merupakan kelompok low density lipoprotein atau sering disebut LDL atau kolesterol jahat. Asosiasi Penyakit Jantung Amerika merekomendasikan asupan maksimal kolesterol per hari adalah 300 mg untuk orang normal. Sedangkan untuk yang telah menderita kolesterol, harus tidak boleh lebih 200 mg per hari.

Meskipun terkadang telah menghindari makanan yang tinggi kolesterol, tetapi tanpa diketahui ternyata beberapa makanan yang sering dimakan justru tinggi kolesterol. Apakah saja makanan tak terduga tersebut?

1. Telur Ayam
Tidak semua bagian telur ayam memiliki LDL tinggi. Kolesterol tinggi pada telur ayam berada pada bagian kuning telur. Sementara putih telur masuk kategori bebas kolesterol

2. Gula Tambahan
Satu fakta yang mengejutkan adalah gula tambahan ternyata mampu mengurangi kadar High Density Lipoprotein atau HDL atau Kolesterol Baik dalam darah. Jadi pengurangan gula tambahan dapat menghindari penyakit diabetes sekaligus kolesterol

3. Seafood
Yang termasuk tinggi antara lain cumi-cumi, lobster, udang, kepiting dan kerang. Cumi-cumi paling tinggi mencapai 200 mg per 100 gram. Sehingga lebih baik konsumsi konsumsi seafood sebulan sekali. Dan usahakan untuk selalu melakukan olah raga.

4. Pizza
Satu potong pizza mengandung 10 gram lemak dan 4,4 gram lemak jenuh. Angka tersebut belum termasuk toppling yang mungkin mengandung lebih banyak lemak.

5. Kelapa
Produk kelapa mengandung lemak yang cukup tinggi termasuk santan dan minyak kelapa. Tetapi saat ini beberapa minyak kelapa telah diproses sedemikian rupa, beberapa telah rendah kolesterol. Penggunaan sedang tidak memiliki pengaruh secara signifikan terhadap kolesterol darah

6. Produk Susu
Produk susu memang banyak mengandung nutrisi yang tinggi seperti kalsium dan vitamin-mineral lainnya, tetapi juga mengandung lemak jenuh. Maka sebaiknya memilih produk susu dengan rendah lemak

7. Pai dan Kue
Pai dan kue menggunakan bahan baku mentega, keju, krim dan susu yang mengandung lemak jenuh. Maka satu gigitan pai dan kue telah memberikan supply kalori yang tinggi bagi tubuh

8. Popcorn
Satu wadah ukuran sedang mengandung 60 gram lemak jenuh dan 1200 kalori. Hal ini karena pengolahan popcorn membutuhkan minyak yang berpengaruh terhadap kadar kolesterol

Semoga bermanfaat, Terima kasih
Wassalamu'alaikum warohmatullahi wabarokatuh

sumur gali
health.kompas.com
life.viva.co.id

0 komentar :

Posting Komentar