Assalamu'alaikum warohmatullahi wabarokatuh
Dalam pertumbuhan anak, nutrisi sangat dibutuhkan untuk memaksimalkan tumbuh kembang anak. Selain pertumbuhan fisik, pertumbuhan dan perkembangan otak juga menjadi hal yang penting.
Untuk menunjang pertumbuhan dan perkembangan otak dapat dilakukan dengan asupan nutrisi. Royal jelly dapat menjadi pilihan dalam memilih tunjangan nutrisi untuk otak dan fisik.
Royal jelly sering kali ditemui di toko-toko swalayan atau supermarket dan apotek. Royal jelly merupakan cairan kental berwarna putih yang dihasilkan lebah muda sebagai bahan makanan larva lebah dan makanan khusus ratu lebah sepanjang hidupnya.
Royal jelly mengandung kolins-asetilkolin, vitamin B komplek, asam amino, hormon-hormon, asam folat vitamin C, mineral. Royal jelly mengandung 12% protein dan kurang lebih 14% karbohidrat dan 5% lipid.
Konsumsi royal jelly secara rutin dapat memperbaiki kondisi mental dan gangguan memori. Kandungan kolin-asetilkolin dan kandungan asam pantotenat berguna untuk meredakan stres dengan mengurangi ketegangan saraf.
Selain itu Asam amino, vitamin, mineral, antioksidan, enzym dan co-enzym berguna untuk mengatasi gangguan pencernaan dan pola makan anak, serta karbohidrat dan asam lemak. Menurut H.W Schmidt, M.D (German Medical Association) menyatakan royal jelly memperbaiki hidup dan kekuatan, memperlambat proses penuaan, mempertahankan kesegaran badan dan menguatkan otak.
Prof. Prosperi dari APIMONDIA 16 juga melaporkan keberhasilannya dalam menangani perkembangan anak yang lahir prematur, kurang gizi, dan menderita berbagai penyakit hanya dengan royal jelly. Penelitian lain dilakukan oleh Prof Galeazzi-Lisi, bahwa penderita kanker yang direkomendasikan konsumsi royal jelly menunjukkan daya hidup pasien dapat pulih kembali.
Semoga bermanfaat, Terima kasih
Wassalamu'alaikum warohmatullahi wabarokatuh
0 komentar :
Posting Komentar